BANGTOGEL - Striker timnas Spanyol, Joselu, berharap bisa mengakhiri karier cemerlang gelandang Jerman dan eks rekan di Real Madrid, Toni Kroos, jelang laga perempat final Euro 2024.
Laga Spanyol vs Jerman pada perempat inal Piala Eropa 2024 akan berlangsung di Mercedes Benz Arena, Stuttgart, pada Jumat (4/7/2024) pukul 23.00 WIB.
Toni Kroos, 34 tahun, sebelumnya telah mengumumkan pensiun dari sepak bola setelah memenangi Liga Champions bersama Madrid musim ini.
Kroos pun akan gantung sepatu dari sepak bola internasional setelah membela tuan rumah Jerman di turnamen Euro 2024.
Karena itulah, Joselu pun mengatakan bahwa laga pada Jumat akan menjadi pertandingan terakhir Kroos bersama timnas Jerman.
"Saya menyukai Toni, tetapi saya pikir hari Jumat adalah pertandingan terakhirnya," kata Joselu dalam konferensi pers menjelang pertandingan, seperti dikutip dari ESPN.
"Kami tahu kualitas yang dimilikinya. Ia adalah pemain kunci bagi Jerman, tetapi kami tidak bisa hanya fokus kepadanya. Jerman adalah tim yang sangat berbahaya, terutama dalam menyerang," ucap Joselu.
Joselu, yang baru saja meninggalkan Madrid untuk bergabung dengan klub Qatar Al Gharafa, mengatakan Toni Kroos adalah sosok penting di timnas Jerman.
“Kami tahu bahwa setiap kali mereka menguasai bola, itu akan melewati Toni. Kami harus mengawasinya secara khusus agar Jerman tidak bisa memainkan permainan mereka," tuturnya.
"Dia adalah teman yang baik di Madrid, kami banyak berbicara dan dia memberi saya banyak nasihat," ucap Joselu.
"Dia sangat penting bagi Jerman seperti halnya di Madrid, tetapi kami berharap ini akan menjadi pertandingan terakhirnya dan kami memensiunkannya, Jumat," katanya.
Berbicara pada konferensi pers pada Rabu (3/7/2024) malam, Kroos pun membalas komentar Joselu.
"Dia mengatakan itu karena dia ingin menang," kata Kroos.
"Saya paham dia ingin Spanyol mencapai semifinal, tetapi menurut saya Jerman punya banyak hal untuk mencegah Spanyol lolos," tuturnya.
"Ini akan menjadi pertandingan yang seru. Pastinya tidak akan membosankan. 'Lucu' sekali apa yang dikatakan Joselu," ucap Kroos.